Baca Berita

blog-img

Pengenalan Software Prototyping pada Siswa Prakerin

Kantor Teknologi Informasi STIKI Malang menyelenggarakan acara pelatihan software prototyping Axure pada siswa prakerin. Tujuan dari acara ini adalah untuk menambah pengetahuan atau keterampilan siswa prakerin terutama bagi yang mempersiapkan diri untuk memasuki lapangan pekerjaan.

Axure adalah aplikasi desktop yang digunakan untuk membuat wireframe, prototypeinteraktif, flow diagrams, dan dokumentasi untuk aplikasi bisnis, website dan aplikasi mobile. Axure berfokus pada fleksibilitas, menyediakan fitur untuk membuat tampilan visual yang bagus dan membantu non-coders (orang yang tidak dapat melakukan coding), dan memberikan fitur yang mudah dimengerti oleh user yaitu dengan drag and drop. Axure juga dapat diexport menjadi file HTML agar dapat dilihat melalui web browser. Axure dapat dijalankan baik di Windows maupun Mac.

Target peserta dalam acara pelatihan ini adalah siswa prakerin yang ada di Sekolah Tinggi Informatika & Komputer Indonesia (STIKI) Malang, dimana siswa-siswa tersebut berasal dari sekolah yang berbeda-beda.

Acara pelatihan ini dilaksanakan pada hari jumat 22 Februari 2019. Bertempat di STIKI Malang Gedung B lt.3 Lab B, dengan jumlah peserta 14 orang. Pemateri dari acara ini adalah Galih Anggi Satriawan, salah satu asisten di Kantor Teknologi Informasi STIKI Malang.

Materi-materi yang disampaikan meliputi pengenalan tentang software Axure, fungsi software Axure, fitur yang ada dalam software Axure, cara membuat prototyping aplikasi menggunakan Axure dan menambahkan suatu action pada widget. Setelah dijelaskan dengan detail, setiap peserta pelatihan membuat prototyping halaman E-belajar.

Harapan diadakannya acara ini adalah siswa prakerin dapat mengenal salah satu pendekatan dalam pengembangan software. Dengan teknik ini pembuatan desain dan simulasi user interface dapat dilakukan lebih mudah.